Sembari Silaturahmi, KPU Jombang Sampaikan Surat Pemutakhiran Data Partai Politik ke Partai Gerindra
Jombang, kab-jombang.kpu.go.id – KPU Kabupaten Jombang melanjutkan agenda silaturahmi kelembagaan dengan partai politik, kali ini bersama DPC Partai Gerindra. Kegiatan ini bertujuan memperkuat koordinasi serta membahas pengorganisasian dan pemutakhiran data partai politik melalui aplikasi SIPOL.
Gerindra menyampaikan sejumlah gagasan, termasuk pentingnya kolaborasi antarinstansi serta pendidikan politik bagi kader. Gerindra juga menilai bahwa pola kampanye ke depan akan semakin digital dan partisipatif, seiring meningkatnya peran generasi muda di media sosial.
KPU Kabupaten Jombang menyambut baik gagasan dan kerja sama yang ditawarkan, serta menegaskan komitmennya untuk terus terbuka terhadap saran dan masukan demi terwujudnya penyelenggaraan Pemilu yang berkualitas, transparan, dan berintegritas. (febry)