
Sosialisasi di SMA Negeri 1 Mojoagung, Peserta Antusias
Jombang, kab-jombang.kpu.go.id – Jumat (19/8/22) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jombang melakukan kegiatan sosialisasi di SMA Negeri Mojoagung. Kegiatan sosialisasi yang berlangsung di aula SMA Negeri Mojoagung tersebut diadakan dalam rangka implementasi kurikulum merdeka belajar dan proyek penguatan profil pelajar Pancasila. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jombang diwakili oleh Rita Darmawati, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM.
Dalam kesempatan memberikan materi disampaikan bahwa “Peran generasi milenial sebagai pemilih yang memiliki sumbangsih terhadap suara hasil pemilu dan pemilihan yang cukup besar”, pungkas Rita.
“Generasi milenial diharapkan dapat menggunakan hak pilihnya dalam pemilu. Memberikan suara pada pemilu merupakan salah satu bentuk partisipasi politik”.tutup Rita. Acara ditutup dengan sesi tanya jawab dan diakhiri tepat pukul 11.00 WIB.(dt/humas)