Berita Terkini

Hadiri Rapat Koordinasi Tidak Lanjut Hasil Pemadanan, KPU Jombang Siap Muthakhirkan Data Pemilih

Jombang, kab-jombang.kpu.go.id – Senin (12/09/22) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Jombang, mengadiri rapat koordinasi tidak lanjut hasil pemadanan DPB yang diadakan oleh Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur yang bertempat di Kota Surabaya. Kegiatan dihadiri oleh KPU Jatim beserta sekretariat KPU Jatim subbag tekmas, KPU Kab/Kota se-Jawa Timur. Turut hadir dalam peserta Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Kabupaten Jombang, Kasubbag Program dan Data, dan operator Sidalih.

Kegiatan dibuka oleh Chairul Anam Ketua KPU Provinsi jawa Timur. Dalam sambutanya ia menyampaikan bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten/Kota yang memiliki jumlah data pemilih besar diharapkan dapat bekerja dengan cepat dan akurat, serta dapat menjaga manajemen kerja dan waktu.

“Bahwa data pemilih berkelanjutan ini akan kita sampaikan ke publik. Harapannya, data pemilih kita dapat terkoneksi dengan Dispendukcapil dan seluruh Stakeholders. Mengingat saat ini tahapan dan kegiatan sudah mulai berjalan secara simultan. Diharapkan Tim Rendatin juga fokus pada perencanaan dan teknologi informasi” jelasnya. (dt/humas)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 87 kali